1.17.2010

Rahasia..



hanya resah ketika menanti
pada rembulan yang diam
pada pekat malam yang dingin

tapi aku masih disini
tetap menunggu
mencoba memahami sisi hatimu
yang pilu

ingin kulukis indah senyummu di langit
dan canda tawa ceria kita
agar menjadi abadi disana
agar tak terhapus oleh waktu

dalam hening
dan sepi yang menggerogoti jiwa
ini menjadi rahasia yang akan kubungkus menjadi kado indah

pada batas
pada jarak
pada senja
pada bintang
kita harus diam
karena ini rahasia

Gambar diambil dari sini

1.11.2010

Rasa Malas Yang Mendera





Sudah lama aku tidak menulis. Rasanya aku kehilangan ide dan semangat dalam menulis. Atau aku sudah kehabisan kata. Selain itu, tidak ada suatu peristiwa yang mem'bom' pikiran dan perasaanku. Semua berjalan terlalu biasa.

Belakangan ini, aku mengakaji beberapa peristiwa penting dalam hidupku. Tahun lalu aku melewatinya tanpa sesuatu perubahan besar.


Tahun 2010 ini, aku tidak ingin sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Kali ini membuat suatu resolusi bagi diriku sendiri.

Waktu, memang terlalu cepat berlalu, tanpa mau berhenti sejenak dan menunggu. Dan masa muda yang kupunya pun akan berlalu bagai hembusan angin.

Semoga aku masih punya kesempatan untuk meraih mimpi-mimpi. Dan semoga tidak ada kata terlambat. Semua perjuangan untuk meraih mimpi akan berawal dari sini. Meningkatkan TOEFL minimum 550. Ini akan sangat penting bagiku. Senjata ini akan membawaku ke rencana selanjutnya.

"“Bermimpilah, karena Tuhan akan memeluk mimpi-mimpi itu.” - Arai" (Andrea Hirata)

"Jika kita berupaya sekuat tenaga menemukan sesuatu, dan pada titik akhir upaya itu hasilnya masih nihil, maka sebenarnya kita telah menemukan yang kita cari dalam diri kita sendiri, yakni kenyataan, kenyataan yang harus dihadapi sepahit apapun keadaanya." (Andrea Hirata)

Semoga tahun ini akan terwujud suatu mimpi indah buatku.

1.02.2010

Langkah Kaki



Kau tidak akan bisa menahan laju angin
sama seperti kau tidak bisa menahan inginku

Kuhapus kau, agar jejakku tak teraba
Tak usah kau ikuti jejak langkahku
Tak perlu kau tahu kemana arah langkahku
Itu hanya akan membuat luka hatimu


Biarkan aku menapakinya sendiri
tanpa perlu kau tahu
Aku takkan tersesat tanpamu

Agar aku bisa belajar menjadi sekuat karang
yang diterjang ombak tetap kokoh
Agar aku bisa menjadi lautan
tempat dimana kau selalu merindu

Gambar diambil dari sini